NEWS CILEGON - Kantor Kelurahan Ramanuju, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon, yang berada di JL. KH Yasin Beji, No. 1 simpang 3 Kota Cilegon, yang saat ini, bangunannya masih berdiri di tanah milik, BUMN Krakatau Steel, pada musrenbang kelurahan, kepindahannya menjadi skala prioritas, Kamis 26 Januari 2023
Seusai musrenbang kelurahan, Lurah Ramanuju, Solihan, menargetkan kepindahan kantor kelurahan ramanuju, pada lahan milik pemkot cilegon, di bangun pada lahan kantor, Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) dapat terlealisasi pada tahun 2025 mendatang
"Ya ini kalau belum dapat mah kita usulkan terus, cuma saya dapat info dari bidang aset, saya telepon secara pribadi DPAD nya sudah membeli tanah di depan CCM, nah itu yang akan di bangun oleh DPAD, dan tahun ini informasi ya, akan di bangun Detail Engineering Design (DED), 2024 pembangunan Insfratuktur , 2025 selesai 100%, ketika sudah selesai, kelurahan ramanuju akan menempati kantor DPAD, itu informasi yang saya terima dari bidang aset, sebelum pindah ya kita terus aja usulkan," katanya
Selain usulan perpindahan Kantor Kelurahan, Ramanuju, Solihan, menambahkan, Lampu penerangan Jalan (Caang) juga, menkadi skala prioritas
"Kita membutuhkan 20 titik lampu penerangan jalan, terutama pada jalan gang, yang kondisinya saat ini gelap," tambahnya
Sementara itu, seusai membuka musrenbangkel, Camat Purwakarta Iklasin Nupus, meminta agar RT/RW yang akan memberikan usulan, disesuaikan dengan keadaan yang sebenarnya
"Saya berharap, dengan musrenbangkel, program pembangunan yang akan dilaksanakan Pemkot Cilegon dapat dirasakan oleh masyarakat," harapnya.(*)
0 Komentar