Pokmas Kelurahan Gerem, Laksanakan Launching Program Salira 2023

NEWS CILEGON - Kelompok Masyarakat (Pokmas) Kelurahan Gerem, Kecamatan Gerogol, Hari Ini, Selasa 4 April 2023, Meluncurkan Program Pembangunan Sarana Lingkungan Warga (Salira) Termin Ke - 1, Tahun 2023

Untuk termin pertama ini, Pokmas Kelurahan Gerem, Menyiapkan anggaran sebanyak 484 Juta Rupiah, untuk membangun sejumlah insfratuktur di lingkungan RW 

Ketua Pokmas Kelurahan Gerem, Sunhadi, Mengatakan, Dalam termin 1, Pihaknya akan membangun di 5 RW, dimana jenis penganan adalah drainase, rehab mushola, pembangunan gapura, dan paving block.

“Total termin sekarang ini adalah Rp484 juta untuk pembangunan di RW 02, 06, 07, 08 dan 09. Jadi kegiatannya sesuai dengan rencana awal ini drainase, ada mushola, ada gapura, ada paving block, total anggaran sesuai Anggaran per RW 100 juta,” katanya,
Sunhadi menyampaikan, adanya pembangunan gapura sendiri baru yang pertama di Kelurahan Gerem, Khususnya wilayah Kalibaru. Hal tersebut juga berdasarkan hasil kesepakatan dan arahan dari Lurah Gerem Rahmadi Ramidin.

“Di Gerem baru satu-satunya gapura di Kalibaru dan yang lain sudah bisanya (pembangunan) baru di 2023 ini (ada gapura),” ujarnya.

Sementara itu, Lurah Gerem Rahmadi Ramidin menyatakan, memberikan apresiasi kepada Pokmas yang sudah memulai pembangunan di tengah bulan Ramadhan. 

“Apresiasi untuk teman-teman Pokmas di bulan puasa masih bisa memberikan pelayanan untuk masyarakat, dengan dilaksanakannya kegiatan hari ini launching program DPWKel Salira untuk 2023,” ucapnya.

Rahmadi menyampaikan, pihaknya meyakini meski dikerjakan di tengah puasa. Namun, pembangunan akan selesai sesuai jadwal yang sudah ditentukan.

“Kami meyakini sudah menjadi agenda sesuai dengan jadwal dan bagaimanapun juga tetap dilaksanakan. Jadi ini komitmen meski di bulan puasa,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua Tim Kotaku yang menjadi pendamping Salira DPWKel Uso Sutoyo mengungkapkan, pihaknya berharap jika Pokmas tetap menekankan kualitas dan kuantitas dalam pembangunan Salira DPWKel tersebut. 

“Jadi kami tetap tekankan kualitas dan kuantitas dalam pembangunannya, jangan sampai menurun. Tapi harus meningkat,” ungkapnya.

Uso menambahkan, yang perlu ditekankan juga adalah partisipasi masyarakat dalam pembangunan Salira DPWkel harus besar.

“Hal lain yang penting juga bagaimana masyarakat ikut serta dan berpartisipasi dalam pembangunan,” pungkasnya. (*)

Posting Komentar

0 Komentar