Mewakili Banten SMPIT RJ Cilegon, Sabet Juara 2 Lomba Musik Ansambel FLS2N Tingkat Nasional

KORAN MEDSOS - Mewakili Provinsi Banten, Grup Musik Ansambel Campuran SMPIT RJ Kota Cilegon, Meraih Juara 2 dalam Festival Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat nasional tahun 2024, yang diadakan di Jakarta pada 8 sampai 13 September 2024, yang diikuti oleh Finalis dari 10 Provinsi se Indonesia. 

Atas prestasi tersebut, panitia memberikan hadiah berupa medali dan uang pembinaan sebesar 10 juta rupiah. 

Grub Musik Ansambel Campuran SMPIT RJ,  terdiri dari tiga siswa Rafa Abdilah, Bimo Ardy, dan Aryo Pramudya,. 

Atas prestasi tersebut, Rafa Abdilah Mewakili Grup Musik Ansambal Campuran SMPIT RJ, Mengucapakan banyak terimakasih, kepada seluruh pihak yang telah mendukungnya

"Saya mewakil teman - teman dan sekolah, mengucapkan terimakasih, atas dukungan semua pihak, grup musik kami bisa mendapatkan prestasi di tingkat nasional," kata rafa yang merupakan putra dari H. Rahmatullah Kasi PPM di Kecamatan Purwakarta 

Meski memperoleh juara 2, Rafa mengaku, belum puas dengan prestasi tersebut, dan akan terus berlatih, hingga di tahun depan mendapatkan juara 1

"Juara 2 ini, adalah motifasi kita, untuk terus semangat berlatih, sehingga tahun depan kita akan menjadi yang nomer 1 ditingkat nasional," akunya 

Pelatih Grup Musik Ansambel Campuran SMPIT RJ, Dinar mengatakan Siswa-siswa yang mengikuti FLS2N semuanya ini berbakat dan Kami yakin dengan giat berlatih dan semangat, InsyaAllah tahun depan Kita Raih Juara 1, 

"Saya yakin dengan giat berlatih dan Semangat, InsyaAllah tahun depan Juara 1"

Senentara itu, Kepala Sekolah SMPIT RJ, Dedi Murgi, Meminta agar prestasi yang telah di dapatkan oleh siswanya, terus ditingkatkan

"Saya merasa bangga prestasi siswa kami, akan tetapi saya meminta, agar apa yang telah diperoleh, dapat terus ditingkatkan, sehingga pada tahun berikutnya, SMPIT RJ dapat juara 1 di tingkat nasional, yang menjadi kebanggaan semua pihak," harapnya. (*)

Posting Komentar

0 Komentar